Syaraf siatika adalah syaraf terpanjang dalam tubuh, menjalar dari tulang sumsum belakang hingga daerah panggul, turun ke belakang kedua kaki. Siatika adalah nyeri yang terasa ke bawah jalur syaraf siatika dan dapat hadir di mana saja di sepanjang punggung atau di bawah kaki.Penyakit ini biasa di sebut dengan Penyakit Rematik atau pegal linu.
Siatika secara khusus terkait dengan nyeri namun dianggap sebagai gejala dari kondisi lain, bukan gangguan itu sendiri. Siatika terjadi ketika syaraf akar tertekan di tulang punggung bawah (lumbar). Siatika sering merupakan akibat dari kondisi lain, pada umumnya cakram hernia.
Tanda-tanda Siatika antara lain yaitu :
· Nyeri di bagian bawah punggung, panggul atau kaki
· Kelemahan atau mati rasa pada otot
· Rasa kesemutan di telapak kaki atau jari
Berikut Ini Cara-Cara Alami Untuk Mengatasi Masalah di Atas:
Mengompres dengan es. Rajin-rajinlah mengompres bagian yang sakit dengan batu es. Awalnya tentu akan terasa dingin dan beku, namun efektif mengurangi rasa nyeri dan bengkak.
Bawang putih. Rempah yang satu ini memiliki zat antiperadangan yang berguna untuk mengatasi arthritis dan rematik. Caranya dengan mengoleskan bawang pada bagian yang terasa sakit.
Minyak cengkeh. Oleskan minyak cengkeh pada bagian tubuh yang nyeri, untuk mengatasi rasa sakit. Sebelumnya, dianjurkan untuk memanaskan minyak terlebih dahulu, tunggu hingga mendingin, lalu dioleskan di tempat yang sakit.
Susu. Perangi dan cegah sakit otot dengan kalsium. Minumlah 3 gelas susu per hari untuk memenuhi kebutuhan kalsium Anda.
Pisang. Jika penyebab sakit otot Anda adalah kram, makanlah pisang dua buah per hari. Pisang mengandung banyak potasium yang baik untuk mengatasi ketegangan pada otot.
Garam Inggris. Rendam kaki Anda dalam larutan garam inggris yang sangat kaya akan magnesium. Selain cepat terserap dalam kulit, berefek cepat unuk mengurangi rasa pegal-pegal dan pembengkakan di kaki.
Rosemary. Untuk mengurangi pembengkakan pada sakit otot, gunakan daun rosemary. Daun rosemary segar dan kering mengandung empat antiperadangan yang meredakan sakit pada otot dan mempercepat penyembuhan. Anda bisa mengunakan daun rosemary yang telah dicampur air mendidih sebagai pembilas atau pencuci kaki yang sangat cepat terserap lewat kulit.
Peregangan. Perangi kaki pegal dengan melatih otot. Pemanasan dan peregangan yang baik bisa dilakukan dengan jalan kaki selama 20 menit.
Akupuntur. Dilakukan oleh sinshe yang berpengalaman . Ditusuk di daerah yang mengalami keluhan .